SUMENEP, koranmadura.com – Perssu Kaisar Madura akhirnya memastikan diri sebagai juara ketiga Indonesia Soccer Championship (ISC) B 2016 usai mengalahkan Martapura FC dengan skor 2-1 melalui adu penalti.
Selama 45 menit pertama, kedua kesebelasan sama-sama tidak mampu mencetak gol. Serangan demi serangan yang dilancarkan masing-masing tim tidak membuahkan hasil.
Di babak kedua, kedua tim yang sama-sama memburu kemenangan untuk memastikan diri sebagai juara tiga ISC B kembali melakukan jual beli serangan. Hanya saja, sampai peluit panjang tanda akhir pertandingan ditiup wasit, tetap tak ada satupun gol tercipta.
Pertandingan harus dilanjutkan ke babak tambahan waktu selama 15×2 menit. Akan tetapi, sampai waktu habis, kedua tim tetap sama-sama tidak mampu mengubah papan skor. Pertandingan pun harus dilanjut ke babak tos-tosan.
Di bawah guyuran hujan, Laskar Kuda Terbang, julukan Perssu akhirnya memastikan diri sebagai juara tiga usai mengalahkan Martapura dengan skor 2-1. Dua gol kemenangan tim kebanggaan masyarakat Sumenep ini dicetak oleh Didik Ariyanto dan Nanang Asripin. Selamat buat Perssu! (FATHOL ALIF/RAH)
