BANGKALAN, koranmadura.com – Waktu pengadaan 600 eksemplar buku di Perpustakaan Daerah (Perpusda) Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur, sudah sesuai dengan Surat Perintah Kerja (SPK).
Hal itu disampaikan oleh Kabid Pengolahan Layanan dan Pelestarian Bahan Perpustakaan, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Bangkalan, Latifah. Menurutnya, pengiriman buku itu dilaksanakan oleh CV Media Pratama. Anggaran yang ditetapkan sekitar Rp 100 juta. Pengirimannya dilakukan pada bulan April 2020.
“Tanda tangan kontrak dan pengiriman sesuai jadwal. Dalam SPK tertera dari tanggal 20-29 April. Selama 10 hari. Pengiriman sebelum masa pekerjaan habis,” kata Latifah, Kamis, 11 Juni 2020.
Menurutnya, keterlambatan yang dimaksud itu sebenarnya bukan dalam pengiriman buku dari penyedia. Namun, kata Latifah yang lama, karena ada kendala pada saat proses pengadaan melalui Sistem Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE).
“Keterlambatan proses pengadaan online. Karena pengadaan ini terhubung ke pusat, jadi kadang gangguan, besoknya lagi tidak masuk-masuk,” paparnya.
Diketahui, pengadaan ratusan buku itu direncanakan akan selesai di triwulan pertama atau batas akhir Bulan Maret. Namun, karena ada kejadian diluar dugaan, terpaksa molor sampai Bulan April 2020. Namun walaupun telat, masa kerja dari pihak penyedia sudah sesuai jadwal SPK.
Pihaknya juga menyampaikan, kondisi buku yang dikirim oleh penyedia sudah sesuai dengan kriteria yang diharapakan oleh pihak Dinas Perpustakaan. “Sudah sesuai jenis buku yang dikirim oleh penyedia, total buku ada 600 eksemplar,” tuturnya.
Oleh karenanya, atas pekerjaan sesuai dengan harapan itu, pihaknya sangat mengapresiasi terhadap kinerja pihak penyedia. “Sangat memuaskan, sesuai dengan ketentuan yang sudah ditetapkan,” tutupnya. (*/MAHMUD/ROS/VEM)