PAMEKASAN, koranmadura.com- Pemerintah Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Tmur sempat berencana menganggarkan pembangunan fisik layanan hewan termasuk Ruang Potong Hewan (RPH) tahun ini. Namun rencana tersebut, dihapus atau refocusing akibat pendemi covid-19.
“Kita sudah mengusulkan (pembangunan RPH) ke pusat, belum ada tindak lanjutnya dari pusat. Untuk tahun 2022 dipastikan tidak ada,” Kabid Kesehatan Hewan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Pamekasan, Slamet Budi Harsono, Rabu, 2 Februari 2022.
Sehingga untuk anggaran yang disiapkan tahun ini, Menurutnya, hanya berupa pelayanan untuk kesehatan hewan terdiri dari hewan sapi, ayam dan sejenisnya.
“Sekarang lebih kelayanan kesehatan, dalam penyediaan daging yang sehat,” tambahnya.
Layanan kesehatan yang dimaksud, kata dia peningkatan kesehatan hewan, pengendalian mulai dari preventif, promotif, dan pengobatan hewan bagi yang sakit.
“Sementara ini tidak ada penyakit yang berbahaya atau menjadi atensi, hanya penyakit tertentu yang ada didaerah kita, seperti penyakit cacingan, panas,” paparnya. SUDUR/ROS/VEM