JAKARTA, koranmadura.com – Setelah menyisihkan 38 kontestan Puteri Indonesia 2018, Sonia Fergina perwakilan dari Provinsi Bangka Belitung dinobatkan sebagai juara kontes kecantikan berskala nasional itu.
Sonia mengaku bahagia memenangkan kontes kecantikan yang telah diselenggarakan 22 kali itu. Sarjana Sastra Inggris dari Universitas Bina Nusantara (Binus) tersebut mengaku bangga bisa mewakili Bangka Belitung.
“Perasaan aku campur aduk. Dan akan mempersiapkan diri memberikan yang terbaik untuk Indonesia. Concern saya di bidang pariwisata,” ungkap Sonia usai meraih mahkota Puteri Indonesia 2018 di Plenary Hall JCC, Sabtu, 10 Maret 2018.
Untuk diketahui, Sonia mengungguli dua finalis lain yang masuk dalam tiga besar yakni Wilda Octaviana dari Kalimantan Barat dan Vania Fitryanti dari Banten. (Detik.com/MK/VEM)