KORANMADURA.com – Kesal karena disebut terlalu gemuk saat ingin makan es krim. Wanita ini nekat menusuk kekasihnya sendiri, menggunakan gunting.
Seorang wanita asal China, tega membunuh kekasihnya sendiri, setelah sang kekasih mengejek tentang berat badannya. Termasuk ketika ia sedang ingin makan es krim.
Dikabarkan oleh Shanghaiist (16/08), awalnya pasangan ini tengah jalan-jalan di pusat perbelanjaan, yang ada di kota Henan, Zhumadian. Saat itu sang wanita yang tidak disebutkan identitasnya ini, mengatakan bahwa dia ingin memakan es krim karena cuaca yang sedang panas.
“Kamu sudah terlalu gemuk, dan kamu masih ingin memakan es krim?” ungkap sang kekasih, lewat keterangan saksi mata yang ada di lokasi kejadian.
Setelah ejekan itu, sang wanita langsung diam, tapi ia menuju ke salah satu toko untuk membeli gunting. Tak disangka, wanita itu langsung menusuk kekasihnya sebanyak empat kali, hingga kekasihnya itu ambruk di jalan.
Sayangnya ketika petugas medis datang, kondisi sang kekasih sudah sangat kritis. Petugas medis pun langsung melarikannya ke rumah sakit terdekat, namun sayangnya nyawa sang kekasih tidak tertolong karena kehilangan banyak darah.
Setelah kejadian ini, sang wanita langsung ditahan oleh pihak kepolisian. Menurut keterangan dari teman-temannya, pasangan ini baru saja berpacaran selama kurang dari sebulan.
Pertengkaran serius yang berakibat fatal disebabkan makanan, bukan pertama kalinya terjadi. Sebelumnya seorang pria asal Amerika, rela menusuk saudaranya sendiri setelah bertengkar memperebutkan potongan terakhir daging iga, ketika mereka sedang makan malam. (DETIK.com/ROS/VEM)