SUMENEP, koranmadura.com – Sejumlah mahasiswa tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Sumenep menggelar demonstrasi di depan Kantor Polres Sumenep, Madura, Jawa Timur, Senin, 25 Juli 2022.
Dalam aksinya, mahasiswa meminta Kapolres baru Sumenep AKBP Edo Satya Kentriko menuntaskan sejumlah kasus yang menurut mereka ‘mangkrak’ penanganannya.
Beberapa kasus ‘mangkrak’ yang menurut mahasiswa harus dituntaskan oleh Kapolres baru Sumenep, di antaranya, kasus gedung Dinkes dan pencemaran nama baik di kalangan mahasiswa.
Mahasiswa meminta, kehadiran Kapolres baru Sumenep harus bisa membawa angin segar bagi penegakan hukum di kabupaten paling timur Pulau Madura.
“Jangan sampai Bapak Kapolres Sumenep yang baru juga mewariskan kasus yang tak jelas akhir penangannya. Hukun harus ditegakkan dengan seadil-adilnya,” kata koordinator aksi Ardi.
Pantauan di lokasi, aksi demonstrasi Aliansi Mahasiswa Sumenep kali ini ditemui langsung oleh Kapolres Sumenep AKBP Edo Satya Sentriko. (FATHOL ALIF/ROS/VEM)