PAMEKASAN, koranmmadura.com – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Pamekasan, Madura, Jawa Timur menyebutkan harga cabe rawit dan minyak goreng mengalami kenaikan jelang pergantian tahun baru.
Diketahui harga cabe rawit ini naiknya cukup signifikan, yakni dari Rp 19.000 per kilogram sekarang naik menjadi Rp 35.000. Sedangkan minyak goreng bimoli 2 liter Rp 29.000 naik ke Rp 35.000.
Kepala Disperindag Pamekasan, Achmad Sjaifudin menyampaikan kenaikan terjadi sejak awal Bulan November kemaren.
“Melonjaknya harga cabe rawit sesuai dengan hukum permintaan. Permintaan banyak, sementara produksi dari petani sedikit,” jelasnya.
Sedangkan kenaikan harga minyak curah dan minyak goreng tersebut, menurutnya secara global di seluruh dunia disebabkan pasokan bahan baku menurun.
“Miyak curah yang awalnya Rp 16.500 sekarang Rp 18.500 per liter, minyak goreng Bimoli 2 liter Rp 29.000 naik ke Rp 35.000,” tambahnya.
Kemudian harga bahan bahan pokok (Sembako) lainnya seperti berupa gula pasir, tepung dan sebagainya tersebut sejauh ini masih stabil. “Iya stabil mas,” ucapnya. (SUDUR/ROS/VEM)